Di industri printing saat ini, keberadaan digital printing sudah semakin menjamur dan merajalela. Selain karena praktis, metode offset printing yang sudah semakin tua dan membutuhkan plat dan berbagai proses lainnya membuat perlahan metode ini semakin berkurang. Di sisi lain, digital printing tidak memerlukan plat dan langsung mencetak ke materi yang digunakan.
Offset printing memang dikenal memiliki kualitas sedikit lebih baik di atas digital printing, tapi biaya yang dikeluarkan tidak murah apalagi jika Anda tidak mencetak dalam skala yang besar. Inilah celah yang bisa dimanfaatkan oleh digital printing, lalu apa sebenarnya keunggulan digital printing?
Meskipun tetap melibatkan tinta dan beberapa bahan kimia, digital printing tidak melalui prosedur pre-press jadi tidak membutuhkan plat, ekstra bahan kimia sekaligus ekstra materi. Dengan mencetak langsung ke medium yang diinginkan maka banyak biaya yang bisa disimpan.
Sekali lagi, tanpa prosedur pre-press dan plat, waktu persiapan akan bisa ditekan dan Anda tentunya bisa mendapatkan hasil cetak lebih cepat daripada offset printing.
Tidak ada biaya dan persiapan di awal
Berbicara tentang persiapan, tidak ada tambahan untuk menggunakan plat di digital printing, jadi Anda bisa menyimpan uang jika Anda hanya mencetak dalam jumlah yang kecil.
Pencetakan dalam skala kecil
Jika Anda ingin mencetak ratusan atau ribuan dokumen, biaya yang dikeluarkan untuk offset printing mungkin tidak adil. Ini berbeda dengan digital printing yang bisa mencetak dalam beberapa batch dan tidak perlu khawatir untuk biaya yang dikeluarkan.
Offset printing pada dasarnya adalah mencetak plat ke materi pencetakan, yang berarti bahwa konten sudah pasti siap dan tidak bisa diubah. Sementara di digital printing, tidak ada hal seperti itu, Anda bisa dengan mudah mengubah tiap cetakan tanpa perlu ribet. Contohnya, Anda bisa mencetak nama berbeda di kartu undangan nikah, dengan satu area kecil yang diubah sementara sisanya tetap sama.
Dengan digital printing, Anda bisa mencetak sampel untuk mengecek akurasi warna sehingga nantinya, hasil cetakan Anda sesuai dengan apa yang Anda perkirakan. Di industri percetakan, terkadang mudah untuk warna berubah dan hal lainnya, tapi dengan offset printing, proses ini menjadi lebih sulit karena adanya perbedaan antara tinta dan air.
Jika keuntungan tentang digital printing di atas belum meyakinkan Anda, maka mungkin Anda perlu melihat contoh nyata bagaimana bagusnya digital printing, contohnya, Quickprint Indonesia. Pengalaman selama 8 tahun membuat Quickprint Indonesia menjadi digital printing terbaik yang ada di Jakarta.