Member Area

Services

Projects

Blog

Company

Social Media
©2023 Quickprint. All Right Reserved.

Blog

Update your knowledge with the latest information about digital printing industry.

Beragam Tipe Vehicle Wrapping

14 Jan 2019 Article

Vehicle wrapping adalah investasi pemasaran yang relatif terjangkau untuk membantu mempromosikan merek, produk atau jasa anda. Banyak perusahaan telah mengambil keuntungan dari ruang yang tersedia dari kendaraaan perusahaan mereka. Ada banyak pilihan berbeda ketika berbicara tentang vehicle wrapping, mulai dari decal simpel hingga wrapping secara penuh.
 
Vehicle wrapping atau vehicle graphic bahkan bisa digunakan untuk membuat kendaraan anda menonjol. Namun, jika anda benar-benar ingin mengambil keuntungan untuk memasarkan perusahaan anda, anda tentu ingin ikut menyertakan informasi bisnis di berbagai sisi truk anda. Tambahan seperti logo dan slogan, selain tentunya nomor telepon, alamat web dan alamat kantor adalah beberapa hal yang wajib anda sertakan.
 
Seperti vinyl banner dan materi promosi lainnya, fungsi utama dari vehicle wrapping adalah untuk meningkatkan brand awareness kepada konsumen yang potensial. Satu keputusan yang harus anda ambil adalah bagian mana dari kendaraan anda yang 'sesuai' untuk vehicle wrapping.
 
Grafis dan desain yang anda pilih harus merupakan representasi akurat dari identitas dan visi perusahaan anda. Grafis tersebut harus merupakan kombinasi dari elemen ornamen, informasi dan promosi. Berita baiknya adalah ada banyak pilihan yang bisa anda pilih.
 
Ini adalah beberapa tipe vehicle wrapping yang bisa anda pilih:
 


Vinyl decals
Selain populer dalam bentuk vinyl banner dan vinyl sticker, vinyl decals adalah tipe grafis yang serbaguna dan mudah untuk diubah mulai dari bentuk, ukuran hingga warna. Vinyl decals bisa diaplikasikan di berbagai permukaan dan bisa dicetak dalam bentuk gambar atau foto sehingga bisa menjadi fitur di kendaraan anda. Ada tiga pilihan yang tersedia ketika bebicara:
  • Clear: Grafis yang ini semi-transparan dan memudahkan anda untuk memudahkan anda untuk menembus ke dalam. Pilihan ini ideal untuk menutupi jendela kendaraan tanpa membatasi pengelihatan.
  • Opaque: Grafis ini menggunakan matte finish. Vinyl decals bisa diaplikasikan langsung ke permukaan kendaraan tanpa merusak cat.
  • Perforated: Vinyl decals satu ini juga bisa diaplikasikan ke jendela kendaraan. Dengan perforasi, anda akan mudah untuk melihat keluar kendaraan, namun orang di luar sulit untuk melihat ke dalam kendaraan.


Vehicle lettering
Tipe grafis ini juga dicetak dalam materi vinyl. Vehicle wrapping yang satu ini ada di kategori sendiri karena banyaknya opsi gaya yang bisa anda pilih. Anda bisa memilih berbagai tipe finishing seperti neon, chrome, mettalic atau reflektif. Grafis ini relatif murah jika dibandingkan dengan nilai yang mereka berikan terhadap kendaraan anda. Jika kendaraan perusahaan anda berbentuk truk, maka diperlukan nomor regulasi, spesifikasi tinggi dan kebutuhan keamanan lainnya. Vinyl lettering adalah pilihan terbaik jika anda tidak ingin boros untuk mengecat kendaraan anda.
 
Berbagai macam opsi vehicle wrapping yang tersedia membuatnya sulit untuk dibahas hanya dalam satu artikel saja, itulah kenapa anda harus stay tune di web Quickprint Indonesia untuk mendapatkan pemahaman yang mendalam tentang vehicle wrapping. Jika anda ingin memproduksi vehicle wrapping untuk kendaraan bisnis atau perusahaan anda, jangan ragu untuk menghubungi Quickprint Indonesia, digital printing Jakarta terbaik di bidangnya.

TAGS : digital printing tips

Recent Articles
Manfaat Branding Gedung

05 Dec 2023

Foamboard, Si Hebat dengan Harga Bersahabat.

14 Nov 2023

Curi Start Promosi Awal Tahun

31 Oct 2023

Banner, Media Promosi Terbaik dan Tips Mendesain Banner yang Efektif

24 Oct 2023

MotoGP Mandalika 2023

12 Oct 2023

04 Oct 2023

Asian Games 2023 di Hangzhou, China

Pada tanggal 23 September 2023, Asian Games 2023 secara resmi dibuka di Hangzhou, China, dengan upacara pembukaan yang mengesankan. Acara spektakuler ini berlangsung di Hangzhou Olympic Sports Expo Centre Stadium dan dimulai pukul 20.00 waktu China, atau

03 Oct 2023

Jenis-jenis Stiker

Mereka bukan hanya hiasan semata, tetapi juga memiliki peran penting dalam branding, promosi, dan bahkan pengamanan produk

26 Sep 2023

Juara FIBA World Cup 2023

Jerman telah mencetak sejarah dalam dunia basket dengan meraih gelar juara Piala Dunia FIBA 2023. Mereka berhasil merebut gelar juara setelah mengalahkan Serbia dengan skor 83-77 pada final yang digelar di Mall of Asia Arena, Filipina, pada malam Minggu,

Service Categories

Find your needs faster by choosing our services below