Member Area

Services

Projects

Blog

Company

Social Media
©2024 Quickprint. All Right Reserved.

Blog

Update your knowledge with the latest information about digital printing industry.

Fakta Acrylic Signage

Posted at 18 Jun 2019
Last updated at 23 Nov 2023

Sebagai salah satu signage yang populer, acrylic signage kerap digunakan oleh berbagai bisnis. Berikut beberapa fakta tentang acrylic signage.

Acrylic signage: ekonomis dan efektif

Kesan pertama adalah kunci, jadi ruang publik Anda harus terlihat sempurna. Salah satu cara untuk terlihat profesional dan kompak dalam menyambut klien, konsumen atau tamu adalah dengan acrylic signage. Menarik secara visual, dicetak dalam warna penuh dan kualitas fotografi, acrylic signage bisa menjadi alat pemasaran yang ekonomis dan efektif untuk bisnis Anda dalam menyampaikan pesan. Entah Anda mempromosikan brand, menampilkan logo perusahaan atau memisahkan ruangan kantor, acrylic signage adalah pilihan yang sempurna.

Apa itu acrylic signage?

Acrylic signage dibuat dari materi polymer yang tak berwarna, transparan dan tahan lama, dibentuk ke dalam lembaran plastik, yang menyerupai kaca yang bening. Karena sifatnya yang serbaguna, fleksibel, kuat dan ringan, acrylic biasanya lebih disukai dari pada kaca yang lebih rapuh. Bisa dicetak dalam warna penuh, acrylic signage memberikan tampilan yang bersih dan mewah.

Bagaimana acrylic di-custom?

Dibuat dengan dicetak ke atas permukaan langsung dengan tinta UV, acrylic bisa di-custom baik di depan ataupun belakang permukaan dari signage itu sendiri. Anda bisa menyertakan huruf, nomor dan simbol atau menggunakan logo perusahaan, gambar atau fotografi dengan warna penuh.

Pada permukaan acrylic signage standar, proses pencetakan di bagian permukaan bisa memberikan tampilan matte. Sementara pencetakan di bagian belakang signage menciptakan tampilan glossy.

Selain itu, tujuan dari signage menentukan ketebalan dari acrylic. Signage biasanya berkisar di antara 1/16 inci hingga tambahan 1 inci dan seterusnya.

Memasang acrylic signage

Acrylic signage cocok ditampilkan di permukaan yang datar dan bersih. Pada banyak kasus, custom acrylic signage membutuhkan lubang yang telah disiapkan sehingga bisa dipasang menggunakan obeng tradisional atau standoff alumunium atau nikel. Standoff memungkinkan signage untuk ditampilkan di dinding, menciptakan efek 3 dimensi.

Kegunaan acrylic lainnya

Acrylic bisa dipanaskan untuk membuat produk yang berguna, beragam dan kreatif, contohnya adalah:

  • Brochure holder dan card holder
  • Papan menu
  • Signage toko retail dan restoran
  • Pelat nama dan name tag
  • Signage informasi
  • Signage arahan
  • Signage untuk ekshibisi

Melihat deskripsi acrylic signage secara menyeluruh di atas, maka tak heran bahwa acrylic adalah materi yang sangat populer digunakan untuk berbagai bisnis. Jika Anda membutuhkan jasa profesional untuk memproduksi dan memasang acrylic signage, segera hubungi customer service kami.

TAGS : acrylic signage facts articles

Hubungi Kami

Tim kami siap membantu Anda dalam setiap langkah, dari konsep hingga realisasi, memastikan bahwa armada kendaraan Anda menjadi aset pemasaran yang berharga bagi bisnis Anda.


atau hubungi kami melalui

Recent Articles
Totem, Promosi Praktis di Berbagai Event

07 Oct 2024

Peran flyer dalam bisnis raksasa kopi

30 Apr 2024

Banner, media promosi terbaik dengan harga bersahabat

04 Apr 2024

Stiker Sandblast Solusi Praktis untuk Menjaga Privasi dan Estetika Ruangan

14 Mar 2024

Mannequin Stage

04 Mar 2024

27 Feb 2024

Keunggulan Penggunaan Stiker Ritrama

Apakah Anda gemar mengoleksi stiker untuk ditempelkan di berbagai media? Jika ya, mungkin Anda sudah tidak asing dengan jenis stiker ritrama yang sangat populer.

02 Feb 2024

Pentingnya Branding dalam Bisnis

Artikel ini membahas sepuluh alasan mengapa branding memegang peranan penting bagi keberlanjutan dan pertumbuhan sebuah bisnis.

15 Jan 2024

Mengenal Neon Box

Penggunaan neon box di depan tempat usaha sangat menguntungkan, terutama karena neon box memiliki berbagai bentuk unik dan lampu yang menarik perhatian, terutama pada malam hari.

Service Categories

Find your needs faster by choosing our services below