Logo Anda merupakan salah satu alat pemasaran yang paling kuat dan jika telah digunakan terlalu lama, mungkin sudah saatnya untuk memperbaharui desain logo yang ada. Bagaimana Anda menjawab pertanyaan di bawah ini akan menentukan apakah logo Anda butuh diperbaharui atau malah harus didesain ulang.
Apakah logo saya bekerja dengan baik ketika dicetak atau online?
Jika logo Anda sudah lama terlalu lama dipakai, mungkin sudah saatnya Anda mendesain ulang, sehingga bisa dikonversi dengan baik di laman web atau media sosial. Di zaman sekarang, desain logo yang simpel bekerja dengan baik di berbagai platform baik offline atau online.
Anda menginginkan desain yang bagus terlihat di warna hitam, putih atau warna lainnya, selain juga membutuhkan logo yang bisa diperbesar atau diperkecil sehingga cocok di berbagai platform pemasaran. Mulai dari kartu nama, kop surat, poster dan banner bagi laman web atau laman media sosial seperti Facebook, LinkedIn dan Twitter. Sangat penting untuk mampu mengenali logo Anda dalam berbagai ukuran.
Apakah logo saya mampu berdiri di antara kompetisi?
Lihat logo kompetitor Anda dan jika Anda menganggap logo mereka lebih menarik maka sudah saatnya menyegarkan logo Anda. Sangat penting bahwa logo Anda memproyeksikan gambar yang tepat untuk bisnis Anda dan desain logo Anda terlihat baru. Desain logo juga terpengaruh dengan tren jadi jika logo perusahaan Anda terlihat sedikit tua atau ketinggalan zaman, sudah saatnya Anda melakukan sesuatu. Terakhir, jika logo awal Anda menggunakan logo yang dibuat oleh teman, mungkin saatnya Anda mencari bantuan profesional.
Logo adalah suatu hal yang penting untuk keberlangsungan sebuah bisnis karena proses identifikasi berawal dari sebuah logo. Jika Anda menginginkan logo yang Anda miliki terlihat di berbagai materi promosi dengan kualitas yang sama baiknya, segera hubungi Quickprint Indonesia, digital printing terbaik yang ada di Jakarta.