Trade show adalah bagian dari alat pemasaran dan komunikasi yang biasa digunakan oleh entrepreneur dan pebisnis untuk mempromosikan bisnis mereka baik kepada audiens B2B atau B2C. Kenapa? Karena 3 alasan di bawah ini.
Untuk bertemu orang secara langsung, mendemonstrasikan produk secara langsung dan menambah kontak akan sangat vital bagi database pemasaran. Ini adalah kunci utama, apalagi jika produk Anda rumit dan dibuat dari materi spesial sehingga ditampilkan lewat display tidak akan cukup.
Untuk memperkenalkan brand Anda, ketika berbicara tentang acara lokal, Anda bisa menggunakan trade show sebagai ajang untuk meningkatkan peringkat perusahaan terhadap kompetitor Anda.
Untuk memaksimalkan cakupan perusahaan Anda, tidak hanya penting untuk melakukan sesuatu namun juga membagikan pencapaian Anda kepada publik. Acara fisik adalah contoh sempurna untuk itu, karena bisa membagikan informasi perusahaan Anda di luar acara itu sendiri. Terutama, jika kita berbicara tentang acara nasional atau internasional.
Ketika dunia fisik bertemu dunia digital
Dunia fisik dan digital bisa juga disebut sebagai phygital adalah perpaduan antara dunia fisik dan alat digital untuk trade show. Istilah ini lumayan populer saat ini.
Pertanyaannya bukan tentang membuka toko online, namun lebih kepada memahami dan merangkul dunia virtual melalui objek dan lingkungan laman web yang saling terhubung.
Setelah Anda memahami ini, Anda bisa mulai fokus kepada tiga hal ini:
-
Analisis media sosial
-
Video Langsung
-
QR Codes
Analisis media sosial
Media sosial bukan hanya alat dan platform. Sosial media juga kita semua! Setiap perkumpulan yang bisa menghasilkan hubungan sosial adalah "media sosial" itu sendiri, terlepas dari channel yang dipilih.
Saat trade show, kemampuan untuk memulai percakapan terhadap suatu isu, produk dan inovasi secara umum didorong oleh tagar resmi acara. Dengan kata lain, kata kunci ditambah dengan simbol # digunakan oleh orang untuk menandai acara yang sedang berlangsung (twit, kiriman Facebook, foto, dll)
Kenapa menggunakan analisis media sosial?
Tujuannya adalah untuk mengetahui siapa yang benar-benar tertarik dengan topik tertentu (cukup tertarik hingga membahasnya online) dan juga orang yang berbagi ketertarikan dengan tema acara trade show. Setelah ditentukan, pengguna baru bisa didekati melalui kampanye pemasaran Twitter atau media sosial lainnya, yang akan mengubah mereka menjadi target audiens.
Video langsung
Salah satu hal paling menyebalkan dari sebuah acara adalah tidak bisa menghadirinya. Lebih dari itu, banyak perusahaan memiliki akses ke belakang panggung dan area privat dekat dengan peserta lainnya. Jadi, dengan gaya ala jurnalis, ini bisa menjadi peluang untuk bercerita dan berbicara mengenai perusahaan Anda.
Ada banyak alat tersedia dan teknologi yang semakin mudah untuk diakses. Sekarang yang Anda butuhkan adalah ponsel pintar yang bagus dan fitur yang ditawarkan oleh Instagram dan Facebook untuk mendapatkan hasil yang sesuai.
Kenapa menggunakan video langsung atau live video?
Tujuan untuk menggunakan video langsung adalah melibatkan orang lain untuk bercerita mengenai sebuah brand dengan menyediakan perspektif unik dan eksklusif tentang trade show.
QR codes
Dengan menempatkan QR codes di selebaran, di katalog produk atau beberapa area spesifik trade show, Anda bisa memberikan para pengunjung peluang untuk memenangkan "hadiah", seperti barang gratis atau barang bermerek. Dan untuk mendapatkan hadiah tersebut, Anda bisa meminta para pengunjung untuk mengisi formulir online dengan detil. Dengan ini, Anda akan mendapatkan hasil maksimal dan QR codes.
Kombinasi materi digital dan fisik untuk sebuah trade show bisa memberikan dampak yang tidak kecil bagi keberlangsungan dan kesuksesan dari trade show booth Anda. 3 materi digital di atas harus ditunjang dengan materi fisik yang berkualitas baik dan mampu memukau para penerimanya. Quickprint Indonesia sebagai penyedia materi promosi fisik mulai dari kartu nama hingga trade show booth akan membantu Anda untuk merasakan pengalaman trade show yang tidak terlupakan.